source image: CNET
FAISOL.ID – Google Classroom menawarkan berbagai fitur unggul seperti dapat berbagi materi melalui drive yang dapat diakses kapan saja. Tetapi pernahkan mengalami kondisi file drive tidak dapat dibuka? Berikut ini akan dibahas alasan kenapa file drive di Google Classroom tidak bisa dibuka:
Membuka File di Google Classroom
Berkat kecanggihan teknologi, kini pembelajaran dapat dilaksanakan secara jarak jauh. Aplikasi yang sering digunakan adalah Google Classroom. Pada aplikasi tersebut tersedia beberapa fitur seperti pemberian dan pengumpulan tugas hingga penilaian, pengumuman, arsip pembelajaran dan sebagainya.
Materi yang dibagikan pun sudah tersimpan pada Google Drive sehingga dapat diakses kapan saja. Untuk membukanya cukup dengan membuka classroom.google.com, lalu masuk dengan akun Google. Kemudian pilih kelas, ketuk Tugas Kelas, dan memilih materi yang ingin dibuka.
Alasan File Drive Tidak Bisa Dibuka
Di atas merupakan cara membuka file Google Classroom yang tersimpan pada Google Drive. Oleh pemilik file, kemudian diberikan akses sehingga dapat dibuka. Jika file drive di Google Classroom tersebut tidak dapat dibuka, bisa saja disebabkan oleh beberapa hal berikut, seperti:
File Diakses Dengan Email yang Berbeda
Ketika telah menjadi anggota Classroom tertentu, maka email yang terdaftar adalah yang bisa digunakan untuk beraktivitas di Classroom. Misalnya ketika mengumpulkan tugas, mengisi daftar hadir, membuka materi dan sebagainya.
Ketika akan membuka file drive dan ternyata file tersebut tidak dapat dibuka, mungkin email yang digunakan untuk membuka merupakan email yang berbeda. Hal ini sering terjadi karena pada satu perangkat seperti laptop dan ponsel memungkinkan banyak email dalam 1 perangkat.
Itulah salah satu alasan kenapa file drive di Google Classroom tidak bisa dibuka. Jika demikian maka tidak perlu khawatir, segera cek email yang digunakan untuk akses file materi. Jika belum sesuai dengan email Classroom maka segera ganti akun emailnya tersebut.
Pemilik Link Belum Mengizinkan Gmail Untuk Melihat File
Alasan lain kenapa file drive di Google Classroom tidak bisa dibuka adalah karena pemilik link belum mengizinkan Gmail untuk melihat file. Selain itu pemilik link dapat mengatur agar file dapat dilihat saja, sebagai pemberi komentar, atau menjadi editor.
Apabila menemui kendala tersebut berikut cara untuk mendapatkan izin aksesnya. Caranya dengan membuka file dahulu, lalu akan terbuka halaman “Minta akses”, selanjutnya klik “Kirim”. Maka email permintaan tersebut akan diterima oleh pemilik file.
Cara lain adalah hubungi pemilik file, apabila ingin meminta akses dengan segera untuk melihat file. Maka mintalah pemilik file untuk segera memberikan akses file-nya.
Ponsel Belum Terinstal Aplikasi yang Benar
Selain alasan diatas, penyebab file drive pada Google Classroom tidak bisa dibuka karena aplikasi untuk membuka file belum terinstal. Masalah ini sering dialami bagi pengguna Google Classroom pada ponsel.
Google Drive dapat menyimpan file dengan format docx, xlsx, ppt, dll. File tersebut dapat dibuka dengan aplikasi seperti WPS Office, Docs, Spreadsheet, Slide dll. Apabila file drive tersebut tidak bisa dibuka, mungkin pada ponsel belum terinstal aplikasi pembuka file tersebut.
Cara untuk mengatasi masalah ini adalah dengan memasang aplikasi tersebut pada ponsel sebelum membuka file drivernya. Bisa dengan memasang semua jenis aplikasinya atau disesuaikan dengan format file yang ingin dibuka.
Google Drive Sedang Bermasalah
Penyebab lain dari tidak bisa dibukanya file drive di Google Classroom adalah aplikasi Google Drive sedang mengalami masalah. Jika demikian maka tunggulah beberapa saat untuk membukanya kembali. Atau dengan melakukan pengecekan secara berkala.
Itulah beberapa alasan mengapa file drive di Google Classroom tidak bisa dibuka serta solusi untuk mengatasinya. Dengan mengenali berbagai penyebabnya maka kendala akan cepat teratasi.